The Baby Monster ala Byson


Modifikasi Yamaha Byson lansiran tahun 2012 ini tampil gahar dengan mengusung konsep 'The Baby Monster'. Motor milik Dewandaru Pradipta ini memang sengaja diubah untuk mendapatkan tampilan yang berbeda dan nyaman untuk perjalanan jauh.

Untuk mengubah tampilan motor ini, Dewandaru mengeluarkan biaya kurang lebih Rp 6-7 jutaan. Mengenai bengkel lebih banyak dikerjakan sendiri.

Agar hasil modifikasi maksimal sesuai dengan konsep, sang pemilik yang juga aktif di club Byson, Bytrec Bali ini meyematkan beberapa part. Berikut perubahan yang dilakukan.



Untuk tampilan yang libih gahar, bagian headlamp dicover dengan tema bernuansa monster, untuk spakbor memakai custom dengan bentuk yang lebih besar agar seimbang dengan bentuk headlamp yang lumayan besar.

Supaya posturnya semakin padat dan gagah, bagian kalung Byson model kecil dan ditambah cover engine. Kemudian untuk mempercantik tampilan dibalut dengan cat warna Putih Ninja dan dipadu cutting sticker dengan balutan warna Merah bergaris Hitam.



Agar performa Yamaha Byson ini semakin mantap sang modifikator menggunakan CDI BRT Hyperband dan knalpot AHRS Silent.

Agar nyaman digunakan aku menambahkan Ban Battlax bagian depan 120/60 dan bagian belakang 150/60, handle Bikers dan RDB Custom (menggunakan master limbah KLX dan piringan cakram vixion).



Aksesoris tambahan lain, dilakukan penggantian spion, menambahkan towa kecil 6 suara yang ditaruh dibagian dalam bodi, breaklamp F1 warna merah,tempat menaruh minum, dan juga pegangan handphone beserta pengecasan agar tidak kehabisan baterai jika touring jarak jauh.



Title : The Baby Monster ala Byson
Description : Modifikasi Yamaha Byson lansiran tahun 2012 ini tampil gahar dengan mengusung konsep 'The Baby Monster'. Motor milik Dewandaru Pr...